Pergi Ke Kebun, ASN Warga Kota Manna Ditemukan Meninggal Dunia, Ternyata Ini Penyebabnya !
BENGKULU SELATAN - Berawal dari Minggu, 31/03/2024, sekira pukul 10.00 WIB, Eko (38), pergi ke kebun yang berlokasi di Desa Lubuk Tapi, kemudian saat pukul 17.30 WIB. Isa, saksi mata, dihubungi orang tua Eko untuk mengecek atau menyusul Eko dikarenakan korban belum pulang ke rumah.
Namun saat Isa telah tiba di kebun, sekira Pukul 17.45 WIB. Didapati Eko (korban) yang sudah tergeletak di bawah pondok kebun korban.
Kapolres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu AKBP. Florentus Situngkir S.Ik melalui Kasi Humas AKP. Sarmadi membenarkan adanya kejadian tersebut.
"Adapun identitas dari jenazah tersebut adalah Eko pebrianto (38) pekerjaan adalah seorang PNS yang beralamat di Buldani Masik, Kecamatan Kota Manna Bengkulu Selatan," kata Kasi Humas AKP. Sarmadi dalam siaran persnya Senin,(1/4).
AKP. Sarmadi menyebutkan saat saksi menghampiri dan mengecek korban yang tergeletak tersebut ternyata sudah tidak bernyawa lagi. Kemudian Isa menelpon keluarga korban dan pemerintahan desa lubuk tapi untuk menyampaikan atas peristiwa tersebut.
“Isa (saksi) langsung menghampiri dan mengecek korban yang tergeletak tersebut ternyata sudah tidak bernyawa lagi. Kemudian Isa menelpon keluarga korban dan pemerintahan desa lubuk tapi untuk menyampaikan atas temuannya tersebut,” terangnya.
Sekira Pukul 18.10 WIB warga desa lainnya dengan menggunakan sepeda motor membawa korban ke Desa Lubuk Tapi.
"Selanjutnya korban menggunakan mobil ambulance milik Puskesmas Desa Lubuk Tapi langsung di antar ke Rumah Sakit Asyifa untuk memastikan Kondisi korban, dan keluarga sudah menerima atas meninggalnya korban karna diduga mengalami sakit akibat gagal jantung," pungkas Kasi Humas.(**)